Mengulik Alasan Orang Indonesia Berbondong-bondong Berobat ke Malaysia

Dalam beberapa tahun terakhir, berobat ke Negeri Jiran, Malaysia seolah menjadi tren orang Indonesia. Meskipun sudah banyak rumah sakit bagus di tanah air, tak mengurangi niat mereka terbang ke Malaysia untuk berobat sekaligus untuk berwisata. Fenomena ini tentu saja memunculkan pertanyaaan, apa yang membuat orang Indonesia berbondong-bondong berobat ke Malaysia? Padahal dengan berobat ke Malaysia, mereka tidak hanya harus menyiapkan biaya pengobatan & perawatan tetapi juga perlu merencanakan biaya hidup selama di sana. Berikut ini yang menjadi alasannya:

Kesalahan diagnosa bisa diminimalisir

Kesalahan diagnosis tidak bisa dianggap remeh. Kesalahan penentuan penyakit yang diderita pasien memungkinkan dokter mengambil tindakan dan memberikan obat yang salah sehingga dapat merugikan pasien yaitu mengalami cacat fisik, muncul penyakit baru, atau bahkan sampai berujung pada kematian. Mengingat pentingnya hasil diagnosa akurat, orang Indonesia memilih berobat ke Malaysia karena dikenal unggul dalam bidang medis dengan memanfaatkan jasa MediSata Indonesia sebagai perwakilan resmi RS top Malaysia. Banyak rumah sakit di Malaysia berkualitas internasional yang memiliki alat-alat medis canggih sekaligus dokter spesialis bersertifikasi internasional & sudah senior sehingga hasil diagnosa jadi lebih akurat dan cepat.

Pelayanan medis yang profesional & ramah

Ketertarikan orang Indonesia bertandang ke Malaysia untuk berobat disebabkan karena profesionalitas dokternya yang tak perlu diragukan. Dokter di Malaysia tidak menganjurkan pasien untuk melakukan pemeriksaan tertentu yang tidak diperlukan atau tidak akan memberikan obat yang notabene tidak menunjang kesembuhan pasien sendiri. Di samping itu, dokter Malaysia juga selalu memberikan pelayanan yang ramah & hangat kepada setiap pasiennya sehingga pasien akan merasa nyaman ketika berkonsultasi. Bukan hanya dokter, melainkan juga tenaga non-medis di rumah sakit Malaysia juga sangat bersahabat & siap membantu setiap pasien.

Biaya berobat yang terjangkau

Biaya berobat di RS Melaka, KL, atau rs Penang terbaik juga dikenal terjangkau (tergantung juga pada pemeriksaan yang dilakukan, obat, tipe kamar yang dipilih apabila mesti rawat inap, dll). Lagipula para dokternya juga enggan pasiennya berlama-lama tinggal di rumah sakit. Kalaupun dirasa sehat, pasien akan disuruh pulang. Makanya, orang Indonesia lebih suka wisata medis ke Malaysia. Untuk menghemat ongkos transportasi & penginapan, bisa disiasati dengan mencari penginapan murah & dekat rumah sakit.

Selain itu, orang Indonesia tak memerlukan waktu perjalanan yang panjang untuk mendapatkan layanan berobat berkualitas di Malaysia. Hanya menempuh perjalanan udara lebih kurang 1 jam untuk direct flight. Tarif penerbangannya juga tidak mahal, apalagi kalau ada promo. Berencana berobat ke Malaysia dalam waktu dekat? Jangan lupa persiapkan segala sesuatunya dengan matang agar wisata berobat berjalan sesuai harapan mulai dari rumah sakit & dokter tujuan, tiket pesawat, penginapan, sampai dokumen terkait (paspor, KTP, surat rujukan dokter yang menangani di tanah air, dsb).

Sebagai saran, pesanlah tiket pesawat setelah mengetahui kapan jadwal pasti bertemu dokter. Dengan harapan, pengeluaran tidak membengkak karena jadwal penerbangan yang lebih cepat atau justru harus mengatur ulang janji ketemu dokter karena jadwal keberangkatan yang lebih lambat. Apabila tidak ingin ribet mengurus prosedur perjalanan berobat ke Malaysia, gunakan jasa MediSata. Informasi lebih lanjut follow Facebook MediSata, perwakilan resmi rumah sakit terbaik di Penang, Melaka, & Kuala Lumpur.

Masih Ragu Berobat ke Island Hospital Penang?

Apakah Anda sedang menderita penyakit tertentu saat ini dan berencana untuk berobat ke rumah sakit Island di Penang? Jika jawabannya iya tapi masih ragu-ragu karena belum begitu yakin dan tidak begitu tahu apa yang harus dilakukan dan dibutuhkan, itu adalah hal yang wajar. Disarankan untuk berpikir dengan matang karena jika Anda tidak tahu rumah sakit seperti apa itu dan apa kelebihan, Anda bisa saja menyesal nantinya. Belum lagi, jika Anda langsung ke sana begitu saja tanpa persiapan yang matang terlebih dahulu, Anda bisa saja buang waktu, tenaga, pikiran, dan juga uang. Oleh karena itu, sangat disarankan untuk melakukan hal-hal berikut jika Anda ingin berobat ke Island Hospital:

Baca berbagai testimoni pasien yang pernah berobat ke sana

Untuk mengetahui apa pendapat orang-orang yang sudah pernah berobat di rumah sakit tersebut dan bagaimana pengalaman mereka ketika pergi ke sana, perlu kiranya untuk membaca berbagai testimoni pasien yang bisa Anda temukan pada forum-forum atau website-website terkait di internet, seperti MediSata. Kunjungi dan Like FB MediSata di sini. Syukur-syukur jika Anda punya kenalan yang sudah pernah berobat ke sana, Anda bisa bertanya kepadanya langsung. Dengan mengetahui pengalaman dan opini mereka, Anda bisa tahu sedikit banyak tentang rumah sakit Island di Penang. Btw, untuk menambah wawasan Anda, perlu diketahui bahwa rumah sakit ini punya 52 dokter spesialis untuk penyakit kanker, jantung, otak, tulang, THT, mata, anak, kulit, kesehatan pria dan wanita, dan lain sebagainya. Para tenaga medis di sana juga lancar berbahasa Indonesia sehingga komunikasi antara dokter dan pasien tidak akan sulit.

Selain itu, di sekitar rumah sakit ini, ada banyak sekali akomodasi yang bisa dipilih jadi bisa stay di dekat rumah sakit untuk keluarga yang ingin menemani pasien. Oya, pihak rumah sakit juga menyediakan jemputan dari bandara ke rumah sakit sehingga Anda bisa menghemat biaya transportasi. Namun, hal ini tidak akan Anda dapatkan jika Anda tidak mengikuti tips kedua di bawah ini.

Konsultasikan dengan perwakilan Island Hospital di Jakarta

Perlu diketahui bahwa Anda sebenarnya bisa saja langsung pergi ke Penang untuk menuju rumah sakit Island dengan cara Anda sendiri. Namun, jika Anda baru pertama kali melakukannya, kemungkinan untuk tersesat, buang waktu, tenaga, dan uang, dan mengalami stres bisa saja terjadi. Ya, hal ini terjadi karena Anda harus mengurus semuanya sendiri tanpa ada konsultasi dengan perwakilan rumah sakit tersebut yang ada di tanah air. Seperti yang sudah dikatakan sebelumnya bahwa Anda bisa saja tidak akan mendapatkan jemputan dari pihak rumah sakit setelah sampai di bandara karena mereka tidak tahu jika Anda ingin berobat ke rumah sakit Island. Beda halnya jika Anda konsultasi dengan perwakilan mereka, pihak rumah sakit tentunya akan dihubungi untuk memberitahukan bahwa Anda ingin berobat ke sana dan kemudian Anda akan dicarikan pula tempat penginapan atau hotel yang budgetnya bisa disesuaikan dengan budget yang Anda miliki. Perwakilan mereka akan membuat perjalanan Anda nyaman, tenang, lancar, dan hemat tanpa perlu banyak masalah.

Btw, tahukah Anda siapa perwakilan Island Hospital di Jakarta? Jawabannya adalah BKP.com. Yup, ini adalah situs terpercaya untuk konsultasi para pasien yang ingin berobat ke Penang. Itu artinya bahwa mereka juga bisa membantu Anda yang ingin berobat ke rumah sakit lainnya, seperti Gleneagles Kuala Lumpur.

Sayangi Jantung Anda dengan Cara Ini

sayangi-jantungJantung menjadi salah satu organ terpenting tubuh karena jantung berfungsi memompa darah yang membawa oksigen serta sari makan ke seluruh tubuh. Maka dari itu, jangan biarkan jantung terserang beberapa penyakit berikut: penyakit jantung koroner (penyumbatan pada pembuluh darah sehingga aliran darah menjadi terhambat), gagal jantung (jantung tidak mampu lagi untuk memompa darah ke seluruh tubuh), aritmia (penyakit di mana jantung berdetak terlalu cepat, lambat, atau tidak teratur), dll.

Ketika sudah terserang penyakit jantung koroner, Anda disarankan untuk melakukan pemasangan ring/stent jantung dengan biaya sekitar 60 jutaan. Kalau sudah terserang penyakit gagal jantung, Anda juga disarankan untuk operasi bypass jantung dengan merogoh kocek sekitar 150 jutaan. Kalau terserang aritmia, Anda bakal disarankan untuk lakukan kateter ablasi dengan biaya hingga 130 jutaan. Artinya, penyakit jantung bukan hanya dapat menurunkan kualitas hidup melainkan juga dapat membuat pengeluaran membengkak karena biaya pengobatannya sangat mahal. Oleh sebab itu, sayangi jantung Anda dengan cara ini.

Berhenti merokok

Jika Anda sayang terhadap jantung & masa depan Anda, sebaiknya berhenti merokok. Sebab, rokok mengandung nikotin yang meningkatkan produksi adrenalin dalam tubuh sehingga memicu detak jantung lebih cepat & tekanan darah lebih tinggi serta karbon monoksida yang dapat mengurangi oksigen yang dibawa oleh darah. Memang akan timbul perasaan tidak nyaman, kurang percaya diri, mood buruk, dll ketika baru berhenti merokok. Namun, jika tekad Anda sudah bulat, semuanya bisa dikalahkan 😀 Bicara soal berhenti merokok, bagaimana cara menghentikannya? Minum lebih banyak, berusaha mengalihkan perhatian ke permen, beristirahat dengan cukup, beri jarak dengan pecandu rokok, jangan sesekali tergoda untuk menghisap satu batang rokok, lakukan akupuntur, carilah kesibukan ketika keinginan untuk merokok datang, dan lain sebagainya.

Berlibur

Sesibuk apa pun Anda, usahakan menyediakan waktu untuk berlibur sendiri, dengan keluarga, atau bersama dengan teman. Selain dapat menambah wawasan & pengalaman dan meningkatkan kedekatan dengan orang terdekat, berlibur juga menjadi salah satu kegiatan untuk menjaga jantung tetap sehat. Mengapa demikian? Apa kaitannya? Tidak lain karena dengan berlibur seseorang akan merasa bahagia, tenang, dan damai sehingga dapat meluruhkan stres yang sejatinya menjadi salah satu pemicu penyakit jantung. Hal ini lantaran stres sama halnya dengan kandungan nikotin di dalam rokok yang dapat meningkatkaan produksi adrenalin sehingga meningkatkan denyut jantung.

Berolahraga

Setidaknya 3 kali dalam seminggu dengan durasi 15 menit per sesi latihan atau 75 menit setiap minggunya (bisa ditambah secara bertahap) Anda mengambil waktu berolahraga untuk menjaga kesehatan jantung selain dapat membuat tubuh lebih bugar. Dalam hal ini, Anda dianjurkan untuk menjalankan olahraga-olahraga yang terbilang sederhana berikut: jogging, berenang, berlari, bersepeda, jalan santai, dan lainnya. Pilih salah satu olahraga yang membuat Anda nyaman sehingga bakal rutin melakukannya. Akan tetapi, tidak ada salahnya untuk gonta ganti olahraga agar tidak membosankan 😀

Selain ketiga action di atas, Anda juga patut untuk menghindari makanan berlemak (kuning telur, jeroan, junk food, atau makanan lain yang diolah dengan cara digoreng) untuk menjaga kesehatan jantung. Tidak lain karena lemak yang terkandung pada makanan dapat menyumbat arteri sehingga aliran darah menjadi tidak lancar atau disebut dengan penyakit jantung koroner. Jika kondisi ini terjadi, penting untuk melakukan pemasangan stent atau ring jantung guna melebarkan kembali arteri.

Agar Tak Sakit di Musim Pancaroba

Musim pancaroba adalah musim dengan curah hujan dan panas matahari yang tidak stabil. Ya, terkadang hujan turun hingga beberapa jam dan kemudian cuaca kembali menjadi terik atau mendung sepanjang hari. Apabila kondisi tubuh tidak sehat, tentu saja tubuh akan drop dan jatuh sakit. Hal ini memang kerap terjadi dan sayangnya kebanyakan orang tidak tahu apa yang harus mereka lakukan agar tidak sakit di musim pancaroba. Apakah Anda tahu bagaimana cara menjaga kesehatan tubuh agar tak mudah sakit di musim pancaroba? Silahkan temukan jawabannya di bawah ini:

demam

Istirahat yang cukup

Ya, kebanyakan orang akan memilih berdiam diri di rumah atau terus melanjutkan kegiatan seperti biasa dengan itensitas yang masih tinggi. Kedua hal ini merupakan hal yang tidak baik karena pada umumnya terlalu banyak beristirahat atau kurang beristirahat sama-sama akan membuat tubuh mudah terkena penyakit, baik itu sakit kepala, demam, pilek, batuk, dan lain sebagainya. Oleh sebab itu, tetap jaga jam istirahat, yaitu 8 jam per hari. Tetap beraktivitas seperti biasa tapi hindari tidur terlalu malam atau begadang. Apabila Anda bekerja di luar kantor atau di lapangan, Anda akan rentan terkena air hujan dan sinar matahari di musim pancaroba. Hal ini juga bisa membuat daya tahan tubuh menurun dengan cepat. Untuk itu, sebaiknya ketika hujan tiba, segera berteduh agar tak kehujanan. Jika harus terus bekerja, pastikan untuk menggunakan jas hujan dan istirahat ketika jam istirahat sudah tiba. Begitu juga ketika matahari sedang terik, sebaiknya gunakan jaket atau sweater agar Anda terlindung dari sinar matahari berlebih atau ultraviolet.

Berolahraga secara rutin

Jangan malas untuk berolahraga di musim pancaroba. Memang cuaca akan terasa dingin yang menimbulkan rasa malas untuk banyak bergerak dan ingin terus berada di tempat tidur. Hilangkan pemikiran ini dan jangan malas untuk banyak bergerak. Di samping itu, ada baiknya juga melakukan olahraga secara rutin, minimal 30 menit per hari. Jika Anda orang yang sibuk, Anda cukup berolahraga 3 sampai 4 kali dalam seminggu baik sebelum berangkat kerja atau setelah pulang dari kantor. Agar tak malas melakukannya, ada baiknya untuk pergi ke pusat kebugaran (gym) agar Anda bisa mendapatkan kembali gairah dan semangat untuk berolahraga. Ajak teman atau orang terdekat Anda untuk berolahraga bersama agar kegiatan baik ini tidak membosankan.

Konsumsi vitamin dan suplemen

Selain mengkonsumi makanan dan minuman sehat, seperti sayur, buah, daging, dan susu, disarankan juga untuk mengkonsumsi vitamin dan suplemen yang baik untuk kesehatan tubuh. Khusus untuk menjaga dan meningkatkan daya tahan tubuh, konsumsi vitamin dan suplemen yang mengandung vitamin c. Ingat untuk tidak mengkonsumsi vitamin atau suplemen secara berlebihan karena sesuatu yang berlebihan biasanya mendatangkan sesuatu yang buruk cepat atau lambat. Sebagai contoh, apabila Anda mengkonsumsi vitamin c dengan dosis tinggi, ginjal dan lambung Anda akan bermasalah. Ya, Anda bisa saja mengalami gagal ginjal dan perih pada lambung. Di samping itu, kandungan asam dalam vitamin c dengan dosis tinggi akan membawa pengaruh buruk untuk kesehatan gigi.

Oleh sebab itu, konsumsi vitamin dan suplemen yang disarankan oleh dokter dan sesuai dengan dosis yang sudah disarankan.

Mudah-mudahan dengan istirahat yang cukup, berolahraga secara rutin, dan mengkonsumsi vitamin dan suplemen sesuai anjuran, daya tahan tubuh di musim pancaroba bisa terjaga dengan baik.

3 Faktor Utama Pemicu Kulit Kering

kulit-kering

Kulit kering bisa membuat badan terlihat tidak segar. Bahkan, kulit kering juga bisa menyebabkan tubuh menjadi terasa risih dan sangat tidak nyaman. Kulit kering bisa diketahui salah satunya dengan cara menggoreskan kuku ke bagian permukaan kulit, jika terdapat goresan putih dapat dipastikan bahwa kulit mengalami dehidrasi. Bagi Anda yang mengalami masalah kulit kering dan ingin mengatasinya, tentu terlebih dahulu harus mengetahui faktor penyebab pemicunya agar masalah tersebut dapat diatasi dengan baik. Berikut tiga faktor yang dimaksud:

Malas pakai body lotion

Kebiasaan yang sering terburu-buru atau dikejar oleh waktu misalnya di pagi hari karena akan berangkat kerja menjadi salah satu hal yang menyebabkan diri malas pakai body lotion. Padahal, selain dapat membantu meremajakan kulit, body lotion juga sangat ampuh untuk menjaga kelembapan kulit. Untuk mengatasinya, tentu Anda harus secara rutin menggunakan body lotion dalam setiap harinya minimal 2 kali sehari selesai mandi dan sebelum tidur. Anda bisa memilih body lotion yang Anda suka baunya, yang tentunya bisa dipilih dari berbagai merk.

Namun, yang tidak kalah penting adalah Anda juga harus memperhatikan keamanan produk yang Anda pilih, pastikan bahwa body lotion memiliki izin edar yang resmi dari Badan POM. Sebab BPOM sendiri punya wewenang dalam memberikan izin edar baik produk baik yang diciptakan dari dalam maupun dari luar negeri untuk dipasarkan di tanah air. Ingat dan hati-hati, produk kosmetik yang digunakan bisa saja menimbulkan iritasi dan ketergantungan bila ternyata kandungan di dalamnya terdapat bahan merkuri. Jadi, perlu hati-hati dalam memilih produk kosmetik yang tidak hanya terdapat pada body lotion tetapi juga lipstik, bedak padat, foundation, eyeliner, maskara, blash on, dan lain sebagainya.

Jarang mencukupi kebutuhan nutrisi

Masalah kulit kering juga disebabkan oleh tubuh kekurangan nutrisi yang sebetulnya bisa didapat pada buah dan sayur. Namun, banyak orang mengabaikan hal ini dan lebih suka mengkonsumsi makanan cepat saji, seperti nugget, hamburger, kentang goreng, hot dog, dan lain sebagainya. Padahal, jenis makanan tersebut selain membuat kulit wajah jadi berminyak yang pada akhirnya  berjerawat juga menyebabkan kulit menjadi kering.

Bayangkan bila di dalam tubuh tidak terpenuhi oleh pasokan air tapi kering karena minyak, tentu akan menjadi dehidrasi. Oleh karena itu, penting memenuhi nutrisi tubuh yang tidak hanya berfungsi untuk menjaga kesehatan bagian dalam juga kesehatan bagian luar, yaitu kulit yang tentunya bisa didapat melalui buah, sayur, susu, dan kacang-kacangan. Di samping itu, hal yang membuat kulit kering juga karena kekurangan cairan yang pastinya terdapat pada air putih. Seperti yang telah diketahui bahwa tubuh membutuhkan pasokan 2 liter air atau 8 gelas per hari. Jika biasanya Anda hanya mengkonsumsi air putih sebanyak 5 gelas, hal ini akan sangat memungkinkan kulit tubuh menjadi terlihat kering dan layu. So, penuhilah kebutuhan cairan Anda minimal 8 gelas per hari untuk mengatasi masalah ini.

Sering beraktivitas di bawah trik matahari

Trik matahari memang sangat menyengat kulit. Selain bisa membuat kulit jadi gelap, utamanya juga memicu kulit jadi kering. Terlebih bila tidak menggunakan cream tabir surya. Perihal ini memang sulit dihindari bila diharuskan oleh suatu pekerjaan misalnya terjun langsung ke lapangan. Untuk itu, hendaknya menggunakan cream tabir surya guna menertalisir rasa panas agar kulit tidak terlalu gelap sekaligus kering.

Faktor pemicu kulit kering tidak hanya dikarenakan malas pakai body lotion saja, tetapi juga bisa disebabkan oleh tidak terpenuhinya nutrisi tubuh, dan juga aktivitas banyak dilakukan di bawah sinar matahari. Jika Anda mengalami masalah kulit kering dari salah satu faktor di atas, silakan Anda aplikasikan cara mengatasinya untuk mendapatkan kembali kulit yang halus dan lembut.

Penyebab Timbulnya Komedo di Wajah

penyebab-timbulnya-komedo

Memiliki wajah mulus dan bersih tentunya menjadi dambaan setiap orang. Wajah sendiri menjadi salah satu pusat perhatian orang pertama kali melihat. Untuk itu, setiap orang menginginkan wajah yang bersih. Baik itu bersih dari jerawat atau juga komedo. Namun sayang tidak semua orang memiliki wajah yang bersih. Ada juga orang yang memiliki masalah dengan wajahnya. Salah satu masalah yang membuat orang tidak percaya diri adalah timbulnya komedo di wajah. Komedo sendiri adalah kotoran yang tersumbat di dalam pori-pori yang berbentuk keci-kecil. Komedo dibagi menjadi dua, ada komedo hitam dan putih. Jika komedo tidak segera dibersihkan, maka membuat tampilan wajah tidak bagus untuk dilihat. Apa yang sebenarnya menjadi penyebab timbulnya komedo di wajah? Nah, untuk mencari tahu apa penyebab timbulnya komedo di wajah, berikut ini penjelasannya:

Gaya hidup tidak sehat

Yang menjadi penyebab pertama timbulnya komedo di wajah karena gaya hidup yang tidak sehat. Gaya hidup yang tidak sehat, tentunya akan berdampak pada banyak hal salah satunya timbulnya komedo di wajah. Kurang tidur, merokok, dan minum alkohol merupakan gaya hidup yang tidak sehat menjadi penyebab timbulnya komedo di wajah. Jika Anda tidak ingin mengalami hal ini, maka Anda harus menganti gaya hidup Anda untuk lebih baik. Anda harus menghindari untuk merokok dan juga minum alkohol. Biasakan diri Anda untuk rajin olahraga, minum air putih 8 gelas perhari, dan mengkonsumi makanan yang bergizi. Dengan Anda dapat menerapkan gaya hidup yang sehat, maka besar peluang Anda untuk terhindar dari komedo.

Minyak wajah berlebihan

Mungkin Anda semua tidak sadar ketika memasuki menstruasi wajah terlihat berminyak. Minyak yang berlebihan di wajah ini merupakan penyebab kedua yang membuat komedo timbul di wajah. Oleh karena itu, untuk meminimalisir terbentuknya komedo yang disebabkan oleh faktor minyak berlebihan di wajah, maka Anda harus menjaga kebersihan. Anda harus rajin untuk mencuci muka Anda dengan bersih. Anda dapat gunakan sabun pembersih wajah untuk menghilangkan minyak, tapi cari sabun wajah yang tidak mengandung minyak berlebihan. Hindari juga untuk menggunakan kosmetik yang memiliki kandungan minyak berlebihan. Pada intinya, Anda harus rajin untuk menjaga kebersihan wajah.

Produk kecantikan tidak tepat

Ada banyak produk kecantikan yang dijual di toko. Sebelum Anda memilih, maka Anda harus mencari tahu terlebih dahulu mengenai produk kacantikan yang akan digunakan. Jika Anda menggunakan produk kecantikan yang tidak tepat, maka ini dapat menjadi penyebab timblnya komedo di wajah. Untuk itu, pastikan terlebih dahulu jika bahan yang digunakan pada kosmetik pilihan Anda menggunakan bahan-bahan yang aman. Hindari secara berlebihan menggunakan produk-produk kecantikan. Pilihlah kosmetik yang sesuai dengan jenis kulit wajah Anda dan juga biasakan diri untuk membersihkan wajah setelah menggunakan make up.

Kebersihan muka tidak dijaga

Penyebab terakhir timbulnya komedo di wajah dikarenakan tidak menjaga kebersihan muka dengan baik. Anda harus rajin membersihkan wajah setelah melakukan aktivitas khususnya di luar ruangan. Ini dikarenakan komedo bisa timbulkan karena adanya kotoran yang menempel di wajah sehingga menutupi pori-pori. Untuk membuat wajah Anda bersih, ada baiknya membersihkan muka dengan sabun pembersih muka. Ini dikarenakan membersihkan muka dengan air saja tentunya tidak cukup. Usahakan untuk membersihkan muka setidaknya 2 kali sehari.

Jika komedo tidak cepat untuk dibersihkan, maka membuat tampilan Anda kurang percaya diri. Oleh karena itu, Anda harus menjaga kebersihan wajah dan menghindari penggunaan kosmetik yang berlebihan.